Pelantikan Pengurus Komisariat Periode 1438/1439H

RAK Komfak Ekonomi di akhir tahun 2016, pembentukan mide-formatur, dan sertijab kepengurusan telah dilaksanakan pada akhir tahun 2016. Selanjutnya pada tanggal 12 Februari 2017, hari Ahad yang lalu telah dilaksanakan pelantikan kepengurusan komisariat yang baru di Wisma Yakes Kaliurang. Pelantikan ini dilaksanakan tepat setelah Basic Training di bulan Februari yang dilaksanakan Komisariat Kehutanan. Pelantikan kepengurusan kali ini cukup unik, sebabtidak hanya pengurus Komfak Ekonomi, namun juga diadakan pelantikan pengurus HMI Cabang Sleman yang baru, pelantikan LAPMI dan pelantikan LEMI Cabang Sleman.

Acara pelantikan yang dimulai setelah Sholat Maghrib berjamaah ini dirasakan begitu syahdu sambil diiringi oleh gemercik hujan di luar wisma. Acara ini dihadiri puluhan peserta dan tamu undangan. Tamu undangan yang turut hadir pada pelantikan ini diantaranya dari KAMMI dan HMI Cabang Bulaksumur, kemudian hadir juga Kanda Mukhtar dari Badko yang akan melantik pengurus Cabang. Dimulai dari pembukaan, pembacaan ayat suci al-Quran, dan menyanyikan hymne-mars HMI, setelah itu masuk ke sesi pelantikan, secara berurutan mulai dari Cabang, kemudian LAPMI dan LEMI, hingga Komfak Ekonomi. Selanjutnya, terdapat sambutan-sambutan yang disampaikan oleh Kanda Abdul Aziz, selaku Ketua Komfak Ekonomi terpilih, Kanda Rofiqi Kurnia selaku perwakilan dari pengurus Cabang tahun lalu, Kanda Jaya Darmawan selaku Ketua Cabang HMI Sleman terpilih, dan Kanda Mukhtar selaku perwakilan dari Badko.

 

 

Kanda Mukhtar dari Badko melantik pengurus HMI Cabang Sleman

 

Pengurus HMI Cabang Sleman yang baru

 

Pelantikan LAPMI dan LEMI HMI Cabang Sleman

 

Pelantikan pengurus HMI Komfak Ekonomi

Pada pukul 20.30 acara pelantikan berakhir, yang ditutup dengan doa bersama.

Semoga momen pelantikan ini bisa dijadikan sebagai media tajdidun niyat bagi seluruh kader HMI khususnya bagi pengurus baru, dengan meng-upgrade niatnya pada HMI, diharapkan organisasi HMI khususnya Cabang Sleman dan Komfak Ekonomi terus menjadi lebih baik.

Momen pelantikan ini juga memberikan tanda bahwa HMI Cabang Sleman dan Komfak Ekonomi berhasil melakukan kaderisasi dengan baik, sebab tidak dapat dipungkiri bahwasanya banyak sekali organisasi di luar sana yang berhenti atau bubar karena tidak mampu melakukan regenerasi kepengurusan atau kadernya sudah tidak peduli dengan organisasinya.

Untuk melihat susunan kepengurusan komisariat periode 1438/1439 H, silakan cek di menu Profil – Pengurus Komisariat atau klik link di sini.

Terima Kasih untuk pengurus dari Komisariat Kehutanan dan Panitia Pelantikan yang telah menyelenggarakan rangkaian acara pelantikan ini∎

Ya-Ku-Sa!!!

 

Foto bersama peserta pelantikan