Raden Muslimin Akbar Sang Maestro Hymne HMI

RADEN MUSLIMIN AKBAR (R.M. Akbar) merupakan satu dari sekian banyak kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI). Raden Muslimin Akbar merupakan kader dari HMI Cabang Medan yang mana hasil karya dari Kanda RM Akbar selalu terus menerus didengungkan dan bahkan menjadi syarat yang wajib dalam kegiatan formal Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yaitu menyanyikan lagu Hymne HMI.

HYMNE HMI diciptakan oleh Raden Muslimin Akbar yang dulu bertempat tinggal di Jalan D.I. Panjaitan No. 40 Medan Baru Sumatera Utara tepatnya di belakang masjid Al Jihad Medan Baru. Data Kongkrit (Agus Salim Sitompul, 2002:243) menunjukan bahwa pada kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) ke- V, yang mana kongres HMI ini pertama kali dilaksanakan di luar pulau Jawa. Pada kongres ke- V yang berlangsung di Medan pada tanggal 24 -31 Desember 1957 dihadiri oleh 16 dari 19 Cabang HMI yang sudah terbentuk. Ada 13 butir keputusan yang diambil dalam forum kongres, salah satunya adalah pengesahan Hymne HMI yang telah digubah (dirangkai, dicocokkan dan disusun) oleh seorang aktivis HMI yang berasal dari HMI Cabang Medan yang bernama R.M Akbar.  [SS].